Masih baru banget nih, Zaman Dulu Cafe di Surabaya yang baru buka dua hari yang lalu (26/07). Lokasinya berada di daerah Perak Barat, nggak jauh sih kalau dari daerah pusat kota seperti dari TP, karena lokasinya juga strategis persis di Jalan Raya. Kalau pakai panduan GPS lokasinya akan diarahkan di hotel zaman dulu cafe, nah kafenya ini selisih satu bangunan setelah hotelnya.
Kalau dari namanya "Zaman Dulu Cafe" pasti langsung kepikiran kalau kafe ini bertemakan atau konsepnya jadul dengan pernak-pernik zaman dulu. Namun konsepnya sih menurut saya tetap modern cuma ada permainan seperti dakon, catur, monopoli dan sebagainya.
Bagaimana spot fotonya? Hehehehe banyak banget kok. Jadi kafe ini berlantai 3. Di lantai 1 konsepnya indoor, di lantai 2 dan lantai konsepnya tetap ada atapnya sih tapi seperti teras, kalau weekend sih sepertinya ada live musicnya. Waktu grand opening kemarin musiknya ala tahun 90an semacam sheila on seven, padi, dewa jadi ingat nostalgia emak-emak zaman dulu hehehe...
Meskipun cafe modern tapi harganya nggak bikin kantong bolong. Rata-rata menunya sih aman di bawah 35k. Ada menu Indonesia dan western. Minumannya ada kopi, mocktail dan sebagainya.
Pesan apa di Zaman Dulu Cafe? Saya sih pesan 2 menu bersama teman saya, ada chicken steak dan garang asem sebagai menu utama. Untuk makanan seharga 25k sih porsinya masuk akal banget, nggak pelit kok.
Untuk camilannya kami memilih Gedang obong, sampler dan pilus telo. Harga untuk rata-rata camilannya yaitu di bawah Rp. 18.000,-
Overal suka sih sama konsep di Zaman Dulu Cafe. Mulai dari interior, makanan dan lokasinya yang meskipun di Perak nggak seperti sejauh yang saya bayangin sebelumnya.
Zaman Dulu Cafe
Jl Perak Barat No: 71
Surabaya
0 Comments