Apalah arti wisata ke Bangkok kalo belum menyusuri sungai kebanggaan masyarakat Bangkok yaitu Chao Phraya. Meskipun sungainya berwarna emas kecoklatan tapi bersih tanpa sampah, dan sungai ini memang bikin saya kangen kembali ke Bangkok. Sungai Chao Phraya yang merupakan penunjang perekonomian Bangkok, juga digunakan sebagai transportasi dengan Chao Phraya Boat dan wisata Chao Phraya Princess Cruise.
Chao Phraya Boat merupakan versi transportasi murah yang mengantarkan wisatawan untuk menuju wisata seperti ke Asiatique, Wat Pho, Grand Palace dan beberapa tempat wisata yang banyak di sisi kanan dan kiri sungai. Lalu untuk versi mewahnya yaitu Chao Phraya Princess Cruise merupakan ala kapal yang lengkap dengan dinner mewah. Jadi jangan sampai salah perbedaan kedua kapal yang sama-sama berawal Chao Phraya.
Nah, agar tidak bingung cara naik dan pesan tiket Chao Phraya Princess Cruise di Bangkok, berikut panduannya:
Transportasi Menuju ke Chao Phraya Princess Cruise
Untuk menuju ke Chao Phraya Princess Cruise maka harus berangkat dari dermaga yang ditentukan yaitu River City. River City ini merupakan mall pada umumnya namun berada di pinggir sungai Chao Phraya yang letaknya agak jauh dari pusat kota Bangkok.
Cara termudah untuk menuju River City yaitu Naik BTS ke SAPHAN TAKSIN(S6)Station Exit 3, lalu naik taksi ke River City Pier. Paling aman sih naik uber dibandingkan naik Taksi karena Taksi Bangkok suka kejam nggak pakai argo, kalo naik uber perkiraan biayanya sekitar THB 35-50 atau 25 ribuan. Lebih hemat lagi tapi agak ribet yaitu dari Saphan Taksin naik boat Sathorn Pier ke Si Pha Ya Pier lalu naik jalan kaki sekitar 300 meter ke River City.
River City |
Sebaiknya berangkat dari pusat kota sekitar jam 15.00 karena kalo terlalu sore biasanya di Bangkok macet parah seperti di Jakarta. Meskipun waktu berangkat kapal jam 19.00 tapi kita harus menukar tiket. Jika sampai di River City langsung ikuti panduannnya untuk menuju Pier, lalu cari juga nomor kapal karena Chao Phraya ini ada banyak sampai 5 kapal. Kebetulan kemarin saya mendapatkan yang Chao Phraya II.
Cara memesan dan Harga tiket Chao Phraya Princess Cruise
Setiap hari memang selalu ada keberangkatan Chao Phraya Princess Cruise, namun hampir tiap hari pengunjungnya selalu membludak. Jadi tiket bisa dipesan beberapa hari sebelumnya atau maksimal sebelum jam 4 sore pada hari keberangkatan.
Di website resmi Thailand harga Chao Phraya Princess Cruise 1.500 Bath atau sekitar Rp. 650.000,- mahal ya? Nah kalo di website seperti klook atau traveloka yang pemesanannya menggunakan kurs Rupiah saya cek harganya Rp. 410.000,- Jadi mending beli di travel agent online di Indonesia.
Setelah pemesanan online maka kita akan diberikan tiket versi digitalnya untuk ditukarkan waktu berangkat. Wajib hukumnya tukar tiket dulu sebelum berangkat atau naik ke kapal. Nanti setelah mendapatkan tiket kita akan dipasangkan pin bunga sama mbak-mbak (semoga wanita beneran) untuk dipasangkan.
sama "embaknya" sebelum naik kapal |
Naik Chao Phraya Princess Cruise
Kalo sudah beres urusan tiket, tinggal nungguin aba-aba untuk masuk ke Kapal. Di boarding pass akan ada nomor meja dan pembagian upper deck/lower deck. Waktu itu saya mendapatkan tempat duduk 1 D di Upper Deck.
Antrian sebelum masuk kapal |
Agak kurang sip sih lokasinya karena saya duduk tepat di ujung kapal dengan cahaya redup yang susah buat foto-foto. Di setiap meja kita akan mendapatkan welcome drink dan camilan kripik semacam ala chitato.
sayangnya nggak dapat tempat duduk di sini |
nyemil kripik |
Pukul 19.45 aba-aba untuk mengambil makanan sepuasnya. Karena ini baru pertama kalinya saya ikut dinner Chao Phraya Princess Cruise, saya sudah heboh dengan wisatawan lainnya berebutan mengambil makanan yang pertama dan takut banget kehabisan. Piring-piring saya isi full dan berdesakan dengan orang-orang yang nggak kalah besarnya dengan saya.
antri mengambil makanan |
Nyesel juga sih kenapa harus heboh banget, karena kerumunan orang mengambil makanan hanya pada awalnya saja, semua wisatawan sama-sama panik takut kehabisan makanan. Padahal setelah itu makanan masih banyak banget dan refill terus menerus nggak ada habisnya.
Semua makanan di Chao Phraya Princess Cruise ini tidak ada babinya, bahkan kita bisa request dan ada spot khusus untuk makanan halal. Enaknya kalo di Thailand tuh nggak perlu khawatir tentang rasa makanannya yang rata-rata cocok dengan lidah Indonesia dan semuanya enak bikin khilaf. Setiap makanan yang diambil wajib banget dihabiskan, kalo tidak akan ada charge apabila makanan masih ada sisa. Ya konsepnya nggak jauh beda sama restoran all you can eat.
Aseli nih kenyang banget makan di Chao Phraya Princess Cruise jadi mending kosongin perut seharian supaya nggak rugi. Sambil menikmati makanan kita bisa menikmati kapal yang berlayar sepanjang sungai Chao Phraya. Andalannya sih ada jembatan (nggak tahu namanya) sebagai icon wisata malam Bangkok.
Di atas kapal ada live music dan acara ngedance. Waktu itu karena mayoritas turisnya India jadi sepanjang malam banyak lagu India yang nggak ketinggalan turis India semua joget "chaya-chaya". Total perjalanan yaitu selama dua jam dan berakhir semalam dua jam yaitu pukul 21.30. Puas banget menikmati Chao Phraya Princess Cruise jadi wajib banget kalo ke Bangkok naik Chao Phraya Princess Cruise. Selamat Traveling !!!
0 Comments