PIXY Express Your Truly Asian Beauty akhirnya menyambangi Surabaya (9/9). Sebelumnya saya sempat membaca ulasan dari beberapa blogger Palembang dan Medan bahwa Pixy menyelenggarakan event sekaligus memperkenalkan rangkaian lipstick dari Pixy Lip Cream Nude Colour 6 warna baru. Acara yang dikemas dengan menampilkan brand ambassador Mikha Tambayong, Miharu Julie dan MUA Robby Hasby ini sudah ditunggu-tunggu oleh Surabaya Beauty Blogger. Siapa sih yang nggak mau nyobain Lipstick Cream Nude Colour dari Pixy secara gratis?
Dengan dresscode wajib soft blue dan soft pink para Surabaya Beauty Blogger langsung diperbolehkan mencoba lipstick cream nude yang sudah dibagikan disetiap meja untuk dibawa pulang. Enam warna baru dari Pixy Lip Cream Nude ini warna-warna aman yang saya sukai seperti pink, coklat dan orange. Selain rangkaian lipstick ada juga bb cream, eye makeup remover, eye shadow dan beberapa produk dari pixy yang dibagikan gratis kepada beauty blogger.
Para beauty blogger yang antusias mencoba lipstick terbaru dari Pixy sejenak berhenti dari mainan barunya ketika MC membuka acara. Rangkaian Pixy Lip Cream Nude ini melengkapi dari varian sebelumnya dengan warna-warna bold, kini dengan warna nude total semua varian ada 12 warna. Pastinya sih semua produk Pixy Lip Cream ini cocok untuk bibir kering dan tahan lama. Kalo penasaran dengan ulasannya nanti akan saya kupas satu-satu di artikel selanjutnya.
Selanjutnya ada Mbak Dian Utari sebagai Advertising and Promotion Pixy Cosmetics yang menjelaskan bahwa acara Pixy Express Your Truly Asian Beauty ini mensosialisasikan kecantikan wanita Asia. Kulit Asia itu ada yang putih dan juga ada yang sawo matang yang sangat cocok dengan warna Pixy Lip Cream. Nggak salah deh kalo Pixy memiliki brand ambassador Mikha Tambayong yang memiliki kulit Asia tapi tetap cantik dan pede dengan warna kulitnya. Your Truly Asian Beauty Pixy mengajak perempuan untuk sadar akan kecantikan yang ada didirinya.
Miharu Julie si blogger imut Indonesian Blogger Representative JETRO (Japan Trade Organization). Miharu memiliki image Japan yang kental dalam setiap penampilannya, dia pun sengaja branding dirinya dengan make up ala Japan Look. Memulai blogging pada tahun 2009 kini Miharu menjadi blogger dan instagramers terkenal. Dalam sesi di Pixy ini Miharu juga membagikan tipsnya dalam menulis blog.
Miharu menekankan bahwa pemilihan template yang friendly dan ringan sangat menentukan pembaca untuk mau mampir ke blog kita. Tulisan yang menarik sesuai dengan image penulis dan juga sharing di social media wajib dilakukan. Branding blog juga penting, seperti Miharu yang fokus dengan beauty blog akan memiliki jumlah pengunjung yang banyak. Namun ada juga ulasan tentang kuliner, namun pembacanya tidaklah sebanyak ulasan beauty.
Selanjutnya ada demo make up dari Robby Hasby yang menggunakan rangkaian dari produk pixy. Model yang sudah menggunakan produk bb cream dari pixy ini sudah tampak glowing tanpa terlihat pori-pori. Dengan tema make up natural yang diusung Robby Hasby memberikan tips make up agar tetap sesuai dengan umur, seperti pemakaian alis yang tampil natural, serta pemilihan eyeshadow dan juga blush on yang tepat. Terakhir tentu menggunakan lipstick Pixy Lip Cream Nude dengan hasil matte. Agar riasan awet jangan lupa memakai PIXY Aqua Beauty Protecting Mist.
Dalam acara ini saya juga mendapatkan hadiah voucher MAP dan berfoto dengan Mikha Tambayong setelah menang dalam foto instagram. Ada juga Olin sebagai pemenang dresscode terbaik dan tiga orang yang pemenang dalam pemilihan warna lipstick di instagram yaitu Mindy, Nesya juga Olin.
Thank you Pixy Cosmetics yang memberikan edukasi tentang Pixy Express Your Trully Asian Beauty karena semua perempuan itu cantik dan kita harus menyadarinya. Untuk review seri Pixy Lip Cream Nude Colour 6 warna baru akan saya tulis di artikel selanjutnya.
0 Comments