Bertempat di Noach Cafe Surabaya, saya beruntung mendapatkan undangan dari kampanye #FeelAlive dari Zepri Kiwifruits. Acara berlangsung sangat santai dan kekeluargaan bersama Zespri dan rekan media. Dimulai dari makan siang dengan pilihan menu yang bisa dipilih sendiri, kemudian tamu undangan bisa menikmati kiwi sepuasnya.
#FeelAlive merupakan kampanye yang diselenggarakan oleh kiwi Zespri komunikasi regional Asia Tenggara-Australia yang bertujuan untuk mengedukasi manfaat dari mengonsumsi buah kiwi yang harapannya mampu meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan sekaligus menggalakkan gaya hidup sehat. Terutama konsumsi buah masyarakat Jawa Timur masih tergolong rendah yaitu hanya sekitar Rp. 23.000,- per bulan.
Wah saya jadi tersentil, karena kalo setelah makan saya nggak selalu makan buah, tapi kalo nggak ada krupuk pasti merasa ada yang kurang. Padahal mengonsumsi buah merupakan langkah awal dalam menjaga kesehatan tubuh dan aktivitas sehari-hari. Bersama Judy Lee (Regional Marketing Manager Zespri), ahli gizi DR. Dr Fiastuti dari Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Anastia Damayanti Taulu (Marketing Manger Zespri) dan Laura Basuki, saya mengetahui tentang manfaat mengkonsumsi buah kiwi.
Tentang Kiwi Zespri
Zespri adalah salah satu perusaan hortikultura yang paling sukses dan merek Zespri dikenal sebagai buah kiwi dengan kualitas kelas dunia. Berkantor pusat di Gunung Maunganui, Selandia Baru, Zespri dimiliki oleh petani buah kiwi dengan 420 karyawan di Selandia Baru, Asia, Eropa, dan Amerika Utara. Mewakili 2.500 petani kiwi di Selandia Bari dan 1.200 petani yang tersebar di seluruh dunia, Zespri mengontrol inovasi dan produk, distribusi dan pemasaran buah kiwi Zespri.
Manfaat Buah Kiwi
Buah Kiwi Zespri adalah pelengkap sempurna untuk membantu mereka merasa #FeelAlive agar mampu miliki hari. Sehingga, produktivitas mereka tidak terganggu dengan perasan lemas dan letih. Manfaat buah kiwi tidak hanya lezat, tapi juga dapat meningkatkan kesehatan bagi pencernaan, vitalitas tubuh dan kesehatan metabolik, hingga kesehatan sehari-hari yang lebih baik, ujar Judy Lee.
Buah Kiwi Zespri ada dua macam, yaitu yang green dan sungold. Terus terang kalo yang sungold saya baru tahu ketika acara ini, biasanya saya beli yang green. Sewaktu saya mencoba ada perbedaan rasa antara yang green dan sungold, kalo yang green rasanya ada manis dan asamnya, sedangkan yang sungold lebih manis. Cara makan buah kiwi ini juga praktis, tinggal dibelah lalu disendokin dengan sendok hijau yang biasanya ada di kemasannya, berasa seperti makan agar-agar.
Tim peneliti Zespri menemukan bahwa buah kiwi Zespri Green memiliki kandungan serat tertinggi 3g/100g yang lebih banyak dari pepaya 1,8/100 gram untuk meningkatkan kesehatan pencernaan pada lambung dan usus. Enzim pencernaan actinidin yang terdapat pada buah Zespri Green mampu memecah protein agar mudah dicerna sehingga mengurangi rasa kembung setelah makan berat dan meringankan konstipasi.
Nah, kalo yang kiwi Zespri sungold memiliki kandungan air lebih banyak, dan memiliki ciri khas lebih manis saat lunak. Manfaatnya juga nggak kalah banyak dengan yang Zespri kiwi green yaitu memperbaiki sistem kekebalan tubuh, mengurangi kelelahan dan meningkatkan energi, menjaga kadar gula, sumber gizi yang baik untuk ibu hamil, sumber potassium dan sumber gizi untuk pertumbuhan anak.
Sementara kandungan C yang tinggi menunjukkan efektivitas buah kiwi dalam meningkatkan kadar vitamin C dalam darah serta fungsi tubuh lainnya seperti mengurangi kelelahan, depresi dan memperbaiki mood. Kandungan kiwi zespri yang kaya manfaat inilah yang mengilhami kampanye #FeelAlive yang mengajak setiap orang untuk menjalanai gaya hidup sehat.
Cara dan Waktu Terbaik Mengonsumsi Kiwi Zespri
DR. Dr. Fiastuti mengungkapkan bahwa mengonsumsi dua buah kiwi per hari dapat meningkatkan kehadiran vitamin C di dalam tubuh secara optimal dan mengurangi bad mood, kelelahan, depresi, serta memperbaiki mood. Vitamin C sangatlah penting untuk pengembangan dan fungsi sistem tubuh, serta mengurangi kelelahan, memperbaiki imunitas dan meningkatkan pembentukan kolagen yang mendukung fungsi kulit. Kandungan vitamin C di dalam darah dan pada fungsi tubuh lainnya.
Menikmati Kiwi Zespri ini memang praktis banget, karena tidak perlu dikupas, tinggal disendokin aja maka kita bisa menikmatinya secara langsung. Makannya juga bisa kapanpun, nggak harus setelah makan, atau sebelum makan. Kalo lagi butuh asupan atau lagi pengen "marah-marah" ademin aja sambil makan buah kiwi Zespri :D
Tips Sehat dan Langsing Ala Laura Basuki
Waktu saya melihat Laura Basuki ini langsung kagum, sudah tinggi, cantik, putih dan body goals banget pasti membuat jutaan wanita iri. Penasaran dengan gaya hidup sehatnya, salah satu rekan media pun bertanya tentang tips sehat dan langsing ala Laura Basuki.
Jadi gaya hidup sehat Laura Basuki ini akibat pengaruh dari suaminya yang juga menerapkan gaya hidup sehat, dulunya Laura Basuki cuek tentang kesehatan akhirnya tertular dengan gaya hidup suaminya. Tipsnya adalah makanan harus direbus, makan ayam nggak pake kulit, menghinduri junk food, banyak minum air putih dan makan buah yang salah satunya kiwi Zespri.
Baiklah saya akan mencoba tips dari Laura Basuki, jadi kalo saya langsing seperti Laura Basuki nanti saya pajang di instagram #jangankaget :D Tapi yang pasti saya harus rajin makan buah kiwi Zespri. Kemarin sih saya langsung cek harganya di Supermarket, nggak mahal seperti yang saya bayangin, sebanding dengan tubuh sehat yang saya dapatkan. #FeelAlive dan Raih Hari dengan Zespri.
ini udah pake heels 5cm tapi... |
0 Comments