Terletak di Surabaya Pusat, tepatnya Jl Untung Suropati Surabaya, Tootoomoo Patisserie tak pernah sepi pengunjung. Ya, lokasinya yang berada di tengah kota, sering menjadi "must visit" ketika macet dikala pulang kerja maupun disaat pengunjung ingin menghabiskan libur weekend.

Patisserie merupakan bahasa Perancis yang memiliki arti kue. Sesuai dengan nama belakang TooTooMoo, cafe ini fokus dengan berbagai jenis kue ataupun cake. Berbagai jenis dessert cantikpun dipamerkan di etalasenya, yang membuat kita ingin mencicipinya. 

Dalam event afternoon tea dilmah di Surabaya, tootoomoo pun tak ketinggalan menghadirkan sajian lezat di kompetisi ini. Memang, tema cafe tootoomoo sangat cocok untuk ngeteh sore ditemani pastry maupun dessertnya yang cantik. Apalagi suasana cafe yg homy, membuat kita betah berlama-lama di cafe ini. Seperti saya yang suka mengambil spot di kursi sofa sambil memandang langit sore dibalik sudut jendela cafe.

Dirangkaian acara afternoon tea dilmah, tootoomoo menghadirkan 3 pairing, yaitu : 


Kale Sour Bread With Salmon & Cream Cheese

Penampilannya yang cantik, memang tak menipu dengan rasanya yang unik. Bread tersebut sengaja dibuat dengan keras bukan lembut. Diatas bread terdapat berries, salmon dan cream cheese. Salmon yang diiris tipis ini, sangat segar ketika dicicipi. Cream cheesepun sangat enak ketika lumer dimulut. 






Dilmah Lapsang Souchong

Tak lengkap rasanya ketika afternoon tea tanpa penampakan dari Lapsang souchong yang merupakan favoritnya peserta afternoon tea dilmah di Surabaya. Lapsang souchong memang difavoritkan karena rasanya yang unik, strong dan meledak-ledak ketika ditelan.



Peanut Butter Jelly Pate


Surprise loh ketika cake ini saya gigit ternyata adalah peanut. Saya suka sekali dengan rasanya yang unik antara kacang dengan rasa asam berries yang menyajikan sensasi unik di lidah. Menambah kesegarannya ada fresh fruit yang diletakkan diatas cake. 

Sempat pula saya bertanya kepada owner, apakah cake ini menggunakan rhum/alkohol? Pertanyaan ini memang berdasarkan rasa penasaran saya dengan rasa dan aroma kue yang enak. Rupanya cake ini tidak menggunakan rhum sedikitpun, tapi menggunakan bahan-bahan yang fresh dan berkualitas. Tootoomoo memang tidak menggunakan rhum, karena fungsi rhum sebenarnya hanya untuk mengeluarkan aroma kue tanpa menambah cita rasa kue. 


Dilmah Hot Italian Almond Tea

Sebagai pairing peanut butter jelly, ada secangkir Dilmah Hot Italian Almond Tea. Wangi almond menyeruak ketika saya tuang didalam secangkir teh. Sensasi dingin dari peanut butter jelly, sangat cocok dengan teh almond. Sambil mempraktekan gaya afternoon tea yaitu makan cake sambil mengunyah dua sampai tiga kali lalu menyeruput teh panas, saya benar-benar merasakan sensasi afternoon tea dilmah di Surabaya.


Peppermint Mango Coconut Mouse Bar

Eh itu duwet (juwet) ya? Kata saya ke teman tanpa dosa... Sambil cekikan, teman saya menjawab bahwa itu adalah berries. Hahaha.. saya baru tahu loh kalo penampilan berries itu hitam, setahu saya adalah berwarna merah. Dibawah berries tersebut terdapat mouse bar. Rasa mouse bar ini mirip dengan puding, dipadu dengan berries rasanya menjadi asam dan manis dari coconut.

Melihat penampilan dari peppermint mango, saya jadi ingat dengan cake ala Bangkok yang doyan banget menghadirkan dessert mango. Warna kuning mangga tak hanya sebagai hiasan cake, namun juga menambah citarasa cake menjadi beragam. 


Dilmah Green Tea Mocktail

Pairing dari Peppermint Mango Coconut Mouse Bar adalah Dilmah Green Tea Mocktail yang disajikan dingin. Rasanya benar-benar sangat segar menemani afternoon tea saya.


Dilmah Real High Tea Challenge
www.dilmah.co.id
 
TootooMoo Patisserie
Jl Untung Suropati 7
Surabaya 

Open hours : 09.00 am - 10.00 pm