Pagi itu, ferry yang saya tumpangi akan mengantarkan saya menyeberangi Danau Toba menuju ke Pulau Samosir dengan durasi perjalanan sekitar 30 menit. Pulau Samosir adalah pulau di tengah-tengah Danau Toba, untuk menuju kesana bisa menggunakan kapal ferry dari pelabuhan rakyat Tiga Raja atau Pelabuhan Ajibata, namun jika anda menggunakan travel maka ada pelabuhan kecil dengan kapal ferry carter khusus wisatawan.
Danau yang terbentuk dari letusan gunung berapi ini membentuk sebuah kawah yang memiliki panjang 87 kilometer dan lebarnya 27 kilometer dengan kedalaman 500 meter yang dikelilingi bukit hijau dengan deretan pohon pinus dan pemandangan langit yang biru menambah keindahan Danau yang terletak di Provinsi Sumatera Utara.
Danau yang terbentuk dari letusan gunung berapi ini membentuk sebuah kawah yang memiliki panjang 87 kilometer dan lebarnya 27 kilometer dengan kedalaman 500 meter yang dikelilingi bukit hijau dengan deretan pohon pinus dan pemandangan langit yang biru menambah keindahan Danau yang terletak di Provinsi Sumatera Utara.
Sepanjang perjalanan di atas Kapal Ferry, sungguh saya terkagum-kagum dengan keindahan Danau Toba ini. Diatas feri segarnya semilir angin menyibak rambut panjang saya dan udara sepoi-sepoi menemani sepanjang perjalanan, keindahan panorama Danau Toba sungguh membuat saya sayang untuk memejamkan mata menikmati akan ciptaan Tuhan ini.
(Saya diatas ferry, lupakan backgroud tasnya)
Lalu aktifitas apa saja yang bisa kita nikmati di Danau Toba? di Danau Toba selain menikmati keindahan alamnya kita juga dapat bersepeda air, memancing atau bakar ikan dengan membeli ikan di nelayan-nelayan sepanjang tepi danau toba.
Menikmati Danau Toba memang tak cukup hanya sehari saja, jika anda merasa sehari tak cukup untuk menikmatinya bisa menginap di hotel atau resort di Pulau Samosir. Pengalaman menyeberangi Danau Toba menambah kekaguman saya terhadap keindahan Indonesia. Rasanya saya akan selalu kangen ingin menikmati keindahan Danau Toba. So, selamat berlibur !!!
0 Comments